Sakura Berganda dalam 40 Menit

Kereta lokal langsung ke Hanamiyama dan Ogawara

Kalau Anda berada di wilayah Tohoku selama musim melihat sakura, maka saya sangat menyarankan Anda untuk melakukan perjalanan satu hari ke Hanamiyama di Fukushima dan Ogawara di Miyagi. Dua destinasi ini terhubung dengan kereta JR di jalur Tohoku dan berjarak hanya sekitar 20-30 menit satu sama lain. Kedua tempat ini menawarkan pengalaman unik yang pastinya dapat memenuhi kebutuhan melihat sakura yang Anda inginkan.

Hanamiyama merupakan area pegunungan yang dipenuhi beragam jenis sakura. Kalau Anda tidak sempat menikmati mekarnya sakura, Anda masih dapat menikmati warna-warni bunga-bunga pada waktu-waktu lain sepanjang tahun (selain musim dingin). Ada desa petani di kaki gunung di mana banyak padang bunga bertebaran di seluruh penjuru desa, menyajikan sensasi bak sihir dengan pemandangan-pemandangan memukau. Pegunungan Azuma yang berlapiskan salju dapat terlihat sebagai latar belakang pemandangan, yang pastinya dapat memuaskan hasrat para pencinta fotografi.

Untuk mencapai Hanamiyama, Anda harus terlebih dahulu mengunjungi Stasiun Fukushima. Area itu dilayani oleh sistem kereta peluru dan kereta-kereta lokal. Kalau tiba dari Sendai, Miyagi di sebelah utara dengan kereta JR lokal, tarif yang harus dibayar adalah ¥1,320 dengan waktu tempuh 70 menit. Setibanya di Stasiun Fujushima, tunggu di pemberhentian bus nomor 6 untuk menaiki shuttle bus yang akan membawa Anda ke area pegunungan, yang merupakan bagian terluar dari kota. Bus ini memiliki pass bertarif ¥500, dan jangan sampai kehilangan pass ini karena nantinya akan dipakai untuk pulang. Hanamiyama menawarkan tiga jalur berbeda, masing-masing berjarak 30 menit, 45 menit, dan 60 menit.

Setelah menyelesaikan penelusuran jalur di Hanamiyama, Anda dapat kembali ke Stasiun Fukushima untuk menaiki kereta ke Ogawara, di jalur Tohoku lagi. Perjalanan 40 menit dengan kereta lokal langsung ke Stasiun Ogawara ini bertarif ¥840. Bunga-bunga sakura langsung dapat ditemukan tepat di luar stasiun. Area ini diselimuti atmosfer festival dan piknik, dengan banyaknya stan makanan dan para keluarga serta segerombolan teman yang sedang berpiknik. Habiskan waktu untuk bersantai di bawah pohon sakura dengan teman-teman, atau berjalan menelusuri sungai di bawah bayangan bunga-bunga sakura yang terkenal.

Tempat manapun yang Anda pilih, merupakan tempat melihat sakura yang sangat menakjubkan. Keduanya menawarkan pengalaman yang unik. Letaknya yang berdekatan membuat Anda dapat merasakan seharian penuh menikmati sakura dengan waktu perjalanan yang sedikit. Selamat menikmati sakura!

0
1
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Gabung diskusi

Odilia Sindy Okinawati 8 tahun yang lalu
Kayaknya emang pas banget nih tempat buat pecinta fotografi. Kalau bosen di area Kanto bisa melipir kesini hehehe

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.