Kereta Gantung Hakodate

Cara melewatkan malam di Hakodate, Hokkaido

Di Hakodate, sebuah kota yang ada di Hokkaido, terdapat sebuat atraksi wisata yang menarik para pengunjung dari berbagai belahan dunia. Terdapat sebuah gunung bernama Gunung Hakodate dengan kereta gantung, yang akan membuat Anda menikmati perjalanan dengan mudah ke puncak.

Sekali Anda berada di puncak, Anda akan dapat melihat pemandangan spektakuler Hakodate, lautnya, dan Prefektur Aomori dari kejauhan.

Di sini ada kereta pengangkut setiap 5 hingga 15 menit, sehingga Anda tidak perlu menunggu terlalu lama. Tak hanya itu, parkir gratis juga tersedia bagi mereka yang ingin berkendara hingga ke puncak. Namun, tempat parkir akan sulit didapatkan setelah matahari tenggelam, karena pada saat itulah pengunjung mulai ramai berdatangan.

Pemandangan dari Gunung Hakodate pada malam hari sangat luar biasa, membuatnya termasuk ke dalam 3 pemandangan malam terbaik yang ada di Jepang! Ini adalah tempat yang cocok untuk dikunjungi bersama teman dan keluarga. Tentu saja pemandangan pada siang hari juga tak kalah bagusnya, namun pemandangan yang tampak di malam hari benar-benar sangat mengagumkan.

Mereka menyediakan toilet dan mesin penjual otomatis di puncak, jadi kunjungan ke puncak terasa cukup nyaman. Ada juga toko cenderamata yang terletak di salah satu lokasi, di mana mereka menjual berbagai benda unik yang hanya bisa didapatkan di toko tersebut. Jadi, pastikan Anda mampir dan membeli beberapa barang khas Hokkaido sebelum meninggalkan puncak!

Shiroi Koibito adalah merk kue kering terkenal di Hokkaido. Banyak pengunjung yang membeli kue ini berdus-dus untuk diberikan kepada teman dan keluarga (mungkin juga untuk mereka sendiri) sebagai oleh-oleh. Kue-kue ini hanya dijual di Hokkaido, yang membuat para pengunjung tidak sabar untuk membelinya.

Cara ke sana

Hakodate Mountain is just an hour and thirty minutes away from Hakodate Airport.

First, take a shuttle bus to Hakodate station. At the station, get off the bus and board the bus that for Joujigai. It is a bit of a walk from Joujigai to Hakodate Mountain, but the walk is definitely worth it.

Info lebih lanjut

Cari tahu tentang Mount Hakodate

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Tinggalkan komentar

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.