Museum & Mall Anpanman di Sendai

Fantasi anak-anak yang menjadi nyata

Museum & Mall Anpanman Sendai  dibuka pada tahun 2011 di belakang Stasiun JR Sendai. Di depan pintu masuk ada toko roti yang menjual produk panggangan yang meniru karakter dari anime Anpanman.

Lantai pertama bisa dimasuki secara gratis. Area ini menampilkan berbagai produk dari toko dan restoran yang serba Anpanman. Ini sungguh tempat terbaik di Sendai untuk menemukan produk-produk bertema Anpanman. Dari buku, mainan, hingga ke busana anak-anak, kamu dapat menemukan nyaris apapun di sini. Bahkan ada studio photo, tukang cukur anak-anak, dan salon kecantikan .

Kamu harus membayar ¥ 1.000 untuk memasuki lantai dua. Siapa pun yang berumur di atas 1 tahun harus membeli tiket. Lantai kedua adalah area beberapa tempat bermain, sebuah teater yang menampilkan pertunjukan anime Anpanman, dan beberapa pameran. Pada sudut seni, kursus proyek seni berlangsung sepanjang hari. Kamu dapat melihat pertunjukan tari setiap hari dari lantai pertama atau kedua.

Museum & Mall Anpanman sangat populer bagi keluarga dan anak-anak, sehingga seringkali ramai pada akhir pekan. Dengan adanya tempat parkir, restoran, pusat perbelanjaan, dan fasilitas tempat bermain, mudah untuk menghabiskan sepanjang hari di sini (untuk anak-anak setidaknya). Jangan lupakan kameramu untuk semua kesempatan foto imut.

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Beri masukan

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.