Shozan Resort Kyoto

Taman Jepang yang sunyi dengan lahan seluas 16,000㎡

Terletak di kaki Gunung Takagamine, Shozan Resort Kyoto adalah salah satu kawasan resort masif yang terdiri dari taman Jepang yang luas, arsitektur Jepang tua, rumah teh, kapel pernikahan, kolam renang, bowling, lima restoran, dan hotel resort.

Pada tahun 1951, Masao Matsuyama, pendiri perusahaan kimono 'Shozan', mengembangkan bagian dari sepetak besar lahan yang dulu milik seorang seniman terkemuka di Periode Edo, Honami Koetsu. Seperti Honami Koetsu, yang menciptakan desa seniman di sini pada Periode Edo, Matsuyama mencoba untuk menciptakan versi modern dari ide tersebut. Dia menamakan resor ini 'Pabrik pariwisata yang dikelilingi oleh bunga dan tanaman hijau', dan dibangun taman Jepang luas dan memindahkan beberapa bangunan bersejarah Jepang di sana untuk dinikmati oleh masyarakat umum. Pintu masuk ke resort ini gratis kecuali untuk 'Shozan Garden'. Seperti yang Anda lihat di video ini, terutama pada malam hari, seluruh tempat cukup romantis. Tempat ini pastinya menjadi tempat yang bagus untuk berjalan-jalan sambil bergenggaman tangan selama musim Natal!

Tokyu Harvest Club Kyoto Takagamine Series (dalam Bahasa Inggris)

  1. Tokyu Harvest Kyoto Takagamine (article)
  2. Tokyu Harvest Club Kyoto Takagamine (video)
  3. Shozan Resort Kyoto (video)
  4. Kyoto Tokyu Harvest Club Suite Room (photo story)
  5. Restaurant Wakadori, Shozan Resort (photo story)
0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Beri masukan

Tinggalkan komentar

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.