Sorak-sorai Menyambut Musim Semi

Bunga-bunga yang menyambut musim semi di Pulau Awaji

Pada bulan April 2014, saya menyeberang Jembatan Selat Akashi yang Terkenal untuk mencapai Pulau Awaji di Prefektur Hyogo. Pulau ini, sudah sangat populer dan dikenal luas sebagai Pulau Bunga.

Awaji Yumebutai, yang makna harfiahnya adalah "Panggung Mimpi Awaji", merupakan sebuah kompleks raksasa yang terdiri dari Taman Pemerintah Nasional Selat Akashi, Rumah Kaca Yumebutai, Gedung Konferensi Internasional Yumebutai, hotel, taman untuk berjalan-jalan, teater terbuka dan masih banyak lagi yang lainnya. Pada photo story ini, saya ingin menunjukkan Taman Pemerintah Nasional Selat Akashi dan sebuah rumah kaca yang bernama 'Miracle Planet Museum of Plants'. Kedua tempat tersebut selalu dikunjungi wisatawan sepanjang tahun. Khususnya pada bulan ini, saat sinar matahari musim semi yang lembut menambah kesan halusnya terkstur dari bunga-bunga yang ada. Tulip-tulip terlihat bercahaya seolah-olah mereka dipenuhi dengan terangnya sinar matahari musim semi.

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.