Tiap musim semi di seluruh penjuru Jepang, orang-orang berkumpul untuk hanami atau aktifitas melihat bunga yang sangat ditunggu-tunggu. Meski yang paling populer adalah bunga sakura, kehangatan musim semi juga mewarnai pemandangan dengan palet warna dari berbagai jenis bunga lainnya. Berjarak tak jauh dari Stasiun Fukushima, Anda bisa mengunjungi Taman Hanamiyama--ya, secara harfiah berarti Taman "Pegunungan Melihat Bunga". Tempat ini sangat besar dan menyajikan koleksi bunga yang sangat beragam. Anda bisa beristirahat di salah satu bangku untuk menikmati pemandangan keseluruhan taman, atau berjalan santai di satu dari tiga rute (yang paling panjang memakan waktu satu jam perjalanan) untuk tenggelam dalam keindahan surga bunga di sini.
Dari Stasiun Fukushima, naik bus #6 yang tiket pulang-perginya seharga ¥500. Harap selalu perhatikan jadwal bus terakhir, atau Anda harus terpaksa menyewa taksi atau berjalan kaki selama satu jam untuk kembali ke stasiun.