Nikko

Nyanyian sang naga, di suatu hari bersalju

Nikko terletak 140 km arah utara dari Tokyo. Sebuah daerah hijau yang indah terletak di dekat kaki gunung, yang dialiri oleh sungai, danau , kolam dan air terjun. Dalam perjalanan untuk sampai di depan kuil dan tempat suci Nikko, anda akan terengah-engah, pernafasan akan menjadi pendek. Dan akhirnya saya menemukan Jepang yang seperti saya bayangkan. Seperti di buku-buku, seperti pada cerita-cerita samurai. Tetap tenang, di dalam bangunan yang kaya akan dekorasi ini, dengarkanlah nafas sang naga, sembahlah para dewa zodiak, atau baca masa depan anda di omikuji (ramalan tertulis)yang ada pada kucing yang menjaga tempat suci Tosho-gu ini. Para wisatawan bersama para biksu dan orang-orang yang datang berdiri untuk berdoa. Di musim dingin, tumpukan kayu bakar menyala-nyala dalam baluan salju. Semua kisah –kisah tersimpan disini , di kuil Toshu-gu, seperti cerita Shogun Tokugawa Leyasu tersimpan disini, disaksikan monyet nan bijaksana dan patung-patung kucing yang tertidur di sini.

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.