Pada awal April, saya mendatangi sebuah hanami alias pesta melihat bunga, di tempat yang tidak begitu populer di Tokyo. Area Kawaguchi di Saitama ternyata merupakan sebuah permata tersembunyi. Tempat yang saya kunjungi itu berjarak sekitar 40 menit berkendara bus dari Stasiun Ikebukuro dan letaknya sangat dekat dengan Arakawa, sungai yang dipagari pepohonan sakura.
Hanami ini mendatangkan sekitar 40-50 orang, berkumpul untuk menikmati bunga-bunga, makanan dan minuman, serta pertunjukan musik langsung, meski suhunya lumayan dingin. Musik yang ditampilkan sangat beragam, mulai dari gitar akustik, shamisen (instrumen tradisional Jepang), sampai pertunjukan DJ!
Area ini cenderung sepi pada saat musim hanami, karena lokasinya yang berada di luar Tokyo. Tentu saja, tempat ini sangat cocok bagi Anda yang ingin menikmati musim semi dalam ketenangan, dengan pemandangan sakura di sepanjang sungai yang tak kalah cantik.