Panggilan Usuki

Hutan para bodhisattva

Usuki adalah sebuah kota kastil tua yang dapat dijangkau dengan kereta selama satu jam ke arah utara Oita, Jepang. Saya yakin ini adalah salah satu tempat tercantik yang ada di prefektur ini, atau bisa jadi di seluruh pulau Kyushu. Lingkungan kastil ini meliputi rumah pada Jaman Meiji, gang sempit yang ada di sekitarnya serta jalan yang dipenuhi dengan toko tua dengan barang menarik dan antik.

Terkenal akan Fugu dan Pertanian

Makanan yang ada di Usuki sangat lezat, yang mana ikan diambil dari Selat Bungo, yang ada di bagian ujung selatan seto naikai (laut pedalaman) Jepang. Salah satu restoran fugu (ikan kembung) terbaik di Jepang, Yamada-ya, didirikan di Usuki, dan masih menyajikan hidangan dengan tatanan tradisional.

Beberapa tahun terakhir ini, Usuki terkenal karena pertanian organik kolektifnya, yang ditampilkan dalam film dokumenter Hyaku Nen Gohan ('Padi Seratus Tahun') oleh Chigumi Obayashi.

Harta Karun Tersembunyi

Sedikit menjauh dengan menaiki bus atau taksi dari stasiun adalah suatu hal yang cukup menarik. Di atas ladang padi, jalanan menuju hutan di bukit yang ditumbuhi dengan pohon cemara dan bambu, terdapat banyak gambar Budha dan Bodhisattva, dipahat di lempengan vulkanik yang muncul ke permukaan bumi. Tidak ada seorangpun yang tahu kapan tepatnya, atau oleh siapa, pahatan ini dibuat. Namun disepakati bahwa pahatan ini ada sejak 900 hingga 1200 tahun yang lalu, dan kemudian dilupakan. Dalam beberapa dekade terakhir ini banyak hal yang telah dilakukan untuk memulihkan dan melestarikan benda yang dianggap mistis ini. Merekapun juga dianggap sebagai situs nasional, namun sayangnya tempat ini dibiarkan begitu saja layaknya mereka ada di mana saja di penjuru Jepang.

Ketenangan

Anda tidak akan menemukan banyak wisatawan di sini - karena letaknya yang terpencil. Anda akan menemukan ketenangan, bahkan perasaan seakan waktu terhenti. Saya merekomendasikan Anda untuk mengunjungi tempat ini apabila Anda sedang ingin menghindar dari kehidupaan kota modern yang serba terburu-buru dan ramai -yang mana hampir ada di seluruh Jepang!

Info lebih lanjut

Cari tahu tentang Usuki Stone Buddhas

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Beri masukan

Tinggalkan komentar

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.