Enpuku-ji di Uonuma, Niigata

Sebuah kuil tua di wilayah persawahan Echigo

Saya berdiskusi dengan teman-teman saya untuk berkunjung ke kuil terkenal Uonuma di Saifuku-ji dan Eirin-ji, saya disarankan untuk melihat-lihat Enpuku-ji juga. Enpuku-ji hanya terbuka untuk dikunjungi dari pertengahan Mei sampai pertengahan Oktober tetapi saya yakin bahwa jika kita mencari kuil yang indah bersuasana baik dimana Anda bisa merasakan sisi spiritual Jepang, Enpuku-ji, walaupun tutup, layak untuk dikunjungi. Kita tidak akan bisa melihat harta atau bagian apapun di dalam kuil selama perjalanan kita di bulan November tapi kuil itu sangat indah untuk dikunjungi.

Anda hanya perlu turun R17 dan ada tanda yang bisa Anda lewatkan kalau Anda tidak melihat dengan hati-hati. Jalan menggunakan mobil melewati persawahan dan kuil itu terletak di lereng kecil. Seluruh kuil ini dikelilingi oleh pohon aras tua yang menjulang dan dengan suasana mendung di saat hujan. Bahkan mengingat bahwa kuil ditutup selama musim dingin, tidak ada seorang pun yang menyapu daun gugur dan semuanya dibungkus untuk melindungi kuil dari salju musim dingin yang berat. Kami sampai berjalan berjingkat dalam keheningan. Ada jalan batu yang tertutup lumut di sekitar halaman, dibuat untuk masuk dan keluar dari kolam. Ini adalah tempat yang benar-benar tenang dan pastinya harus masuk ke daftar lokasi yang perlu Anda kunjungi saat dibuka pada musim semi.

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.