Meguro Gajoen

Menyaksikan mekarnya sakura dengan kejutan budaya

Musim mekarnya bunga sakura telah tiba! Ini waktunya Sungai Meguro berubah warna menjadi putih, layaknya negeri dongeng dengan lorong bunga sakuranya. Kini Sungai Meguro menjadi cantik namun titik terbaik ada di kawasan sekitar Nakameguro. Sungai nya cukup sempit dan pepohonan hampir menyelimuti sungai ini sepenuhnya. Terlebih lagi pada saat malam hari, pemandangan menjadi magis dengan lampion berwarna merah. Sara sempurna untuk menikmati hanami (menyaksikan mekarnya bunga sakura) di Sungai Meguro adalah dengan naik kereta di Stasiun Meguro dan berjalan kaki menuju kawasan ini.

Kemudian Anda akan bertemu dengan tempat bernama Meguro Gajoen, sebuah tempat budaya yang mewah, meliputi Hyakudan Kaidan (100 anak tangga), sebuah aset budaya di Jepang. Sebagai pecinta budaya Jepang, saya merasa Anda mesti berkunjung ke sini dan melihat pameran ikebana (seni merangkai bunga) yang dipamerkan di sini sangatlah cantik. Tempat ini berada di sebelah Sungai Meguro, jadi setelah Anda selesai dengan acara kebudayaan ini, Anda bisa mampir untuk melihat bunga sakura. Ambil jalan sebelah kanan dan terus lah berjalan lurus sepanjang sungai. Kawasan Nakameguro hanya sekitar 20 menit berjalan kaki dari Meguro Gajoen.

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.