Taman Ueno Toshogu

Keindahan Bunga Peoni di Musim Dingin

Taman Bunga Peoni Ueno Toshogu adalah sebuah permata tersembunyi yang hilang di tengah-tengah Taman Ueno di Tokyo. Ketika wisatawan yang sedang terburu-buru sering melewatinya karena mereka sedang bergegas menuju museum di dekatnya, Orang yang tinggal di Tokyo senang datang ke sini untuk bersantai dan melupakan hiruk-pikuknya kota. Sepenuhnya didedikasikan kepada bunga-bunga peony - di musim semi terhitung sampai 600 bunga yang mekar dari berbagai macam spesies, taman ini adalah tempat yang dirancang khusus untuk kontemplasi bunga-bunga yang anggun.

Di sepanjang perjalanan, Anda akan menemukan bangku yang secara strategis diposisikan untuk menikmati pemandangan yang menyenangkan dan bahkan pada sudut haiku di mana Anda dapat menulis sebuah puisi karya Anda sendiri! Taman ini dibuka dua kali setahun (musim dingin dan musim semi) pada waktu yang sesuai dengan periode mekarnya bunga. Meskipun pada bulan Mei mungkin musim yang terbaik bagi bunga, bulan ini juga waktu yang paling populer untuk sering dikunjungi. Bagi mereka yang mencari suasana yang lebih tenteram dan damai, saya sangat menyarankan untuk mengunjungi tempat ini di bulan Januari ketika salju dengan cantiknya bertebaran layaknya debu dan pengunjungnya tidak banyak dan jarang.

Taman ini terletak di sebelah Kuil Ueno Toshogu yang baru-baru ini direnovasi yang bisa juga untuk Anda kunjungi. Sebuah tiket gabungan untuk kedua taman dan kuil tersedia seharga ¥ 1.100 daripada  ¥ 700 yang hanya untuk berkunjung ke taman saja.

Info lebih lanjut

Cari tahu tentang Ueno Park

0
0
Apakah artikel ini bermanfaat?
Help us improve the site
Give Feedback

Thank you for your support!

Your feedback has been sent.